Demikian disampaikan Deputy Chief of Mission Yuwono A. Putranto dalam siaran pers yang diterima detikfinance hari ini, Senin (12/10/2009).
Sebelumnya Yuwono telah memaparkan keunggulan kualitas kakao Indonesia dalam konferensi pers yang digelar oleh panitia penyelenggara Eurochocolate 2009 di Perugia Italia (9/10/2009).
Orang nomor dua di KBRI Roma itu menjelaskan bahwa Indonesia saat ini adalah negara penghasil terbesar ke-3 kakao dunia atau setara 15% dari total produksi kakao dunia.
Bahan baku cokelat tersebut kini memegang peranan penting dalam perekonomian Indonesia, terutama bagi petani dan pedesaan. "Pemerintah berkomitmen untuk terus melakukan perbaikan kakao melalui gerakan nasional," ujar Yuwono, dalam konferensi pers yang dipandu Direktur Jendral Eurochoclate Bruno Fringuelli.
Indonesia tahun ini dijadikan tamu khusus dalam ajang pameran cokelat terbesar di dunia itu. Pameran ini akan dimulai pekan depan dari 16 sampai 25/10/2009.
Selain aspek kakao dan cokelat, Indonesia akan memanfaatkan pameran itu untuk mempromosikan seni budaya dan pariwisata dengan mengambil tempat di depan Palazzo di Priori, pusat kota Perugia. (es/es)
Sumber : detikFinance.com (12 Oktober 2009)
#Indonesia